1.isp itu ap?
jawab aditya = internet server protocol
2.dns itu apa?
jawab aditya = domain network server
3.protocol itu apa?
jawab aditya = penggunaan jaringan secara bersama-sama dalam suatu network
4.fungsi isp?
jawab yusfi = sebagai sumber internet
5.fungsi network?
jawab yusfi = penghubung internet
6.fungsi dns?
jawab yusfi = sebagai nama server internet
7. Jawab nomer 1, jawaban aditya bener apa tidak! Alasannya apa?
jawab Lina = Tidak, karena yang betul jawabannya adalah Internet Server Profider.
8. Jawab nomer 2, jawaban aditya bener apa tidak! Alasannya apa?
jawab Lina = Tidak, karena jawabannya adalah Domain Name server.
9. Apa yang dimaksud Profider?
jawab Lina = Tidak bisa.
10. jawaban nomer 3 aditya bener apa tidak ! alasannya ?
jawab agnes = tidak, karena jawabannya adalah lapisan jaringan
11. lapisan jaringan itu apa ?
jawab agnes = mengelompokkan jaringan / protokol
12. jawab nomer 4 yusfi bener atau tidak ! alasannya apa ?
jawab agnes = tidak, karena jawabannya adalah menghubungan komputer client kedalam gateway
13. komputer client adlh
jwb yuni = komputer yang menerima dari server
14. gateway adlh
jawab yuni = jembatan atau untuk menghubungkan 2 atau lebih jaringan
15. jawab no 6 dari yusfi
jawab yuni = salah karena jawabannya untuk memberikan nama suatu sistem
16. jawaban dari yuni no 15 ,benar atau salah!
jawab sholeh = salah, karena dns berfungsi untuk membuat nama suatu jaringan yang akan dihubungkan dalam satu network.
17. jawaban dari no.9 provider
jawaban sholeh = jasa perusahaan yang menawarkan penghubungan ke internet.
18. yang dimaksut lapisan jaringan, pertanyaan no.11
jawaban sholeh = pengelompokan suatu sistem jaring yang memiliki perandan fungsi yang berbeda-beda
19. jawaban dari nomer 10
jawab andre = tidak, semua aturan pemindai data antara dua atau lebih
20. apa yang dimaksud interface?
jawab andre = komunikasi secara langsung
21. apa yang dimaksud ip address?
jawaban andre = alamat yang di berikan pada semua komputer untuk mengakses internet
22. yang dimaksud firewall ?
jawaban melly = sistem keamanan jaringan untuk melindungi sebuah komputer.
23. yang dimaksud routes?
jawaban melly = sistem yang digunakan untuk mengakses sebuah jaringan internet pada komputer.
24. yang dimaksud access point?
jawaban melly = sebuah perangkat yang menerima sinyal dan menerima client pada sebuah jaringan internet.
25.fungsi penamaan interface?
jawab yohanes = untuk menghubungkan router dengan lan.
26.apa yang dimaksud router?
jawab yohanes = sistem yang digunakan untuk mengakses jaringan ke komputer
27.apa fungsi nat pada router?
jawab yohanes = memberikan alamat ip publik ke lokal
28. Pengertian IP public
jawab arum = ip public adalah alamat ip yang ditujukan kepada ISP, dengan kepala yang sama tetapi ekor yang berbeda
29. IP local adalah
jawab arum = ip local adalah ip yang digunakan untuk laptop ketika sudah disetting
30. yang dimaksud dengan ip dynamis
jawab arum = ip dynamis adalah ip yang digunakan untuk mengeping google
31.yang dimaksud dhcp client?
jwab dilla = ip yang dapat tersimpan secara otomatis ketika sudah di setting.
32.yang dimaksud dhcp server?
jawab dilla = ip yang dapat tersimpan secara otomatis ketika sudah di setting pada komputer server.
33.yang dimaksud netmask?
jawab dilla = batas ip pada jaringan komputer.
34.jenis jenis jaringan
jawab tudung = peer to peer dan client-server.
35. peer to peer adalah
jawab tudung = jaringan yg menghubungkan jaringan 1 ke yg lain.
36.jaringan client server adalah
jawab tudung = jaringan yg menghubungkan antara client dan server.
37.pengertian dari web server?
jawab siti = web server adalah software yang memberikan layanan yang berbasis data
38. apa yang dimaksud fiber optik
jawab siti = fiber optik adalah sejenis kabel yang sangat harus dapat digunakan untuk sinyal cahyaha
39.apa yang di maksud modem
jawab siti = modem adalah perangkat keras
40. fungsi dari nic
jawab septanti = jembatan dari sebuah komputer ke jaringan komputer
41. fungsi dari antena omni
jawab septanti = memperluas area coverag
42. fungsi dari antena sectoral
jawab septanti = tidak bisa
43.perbedaan omni dan sektoral
jawab dimas = omni berfungsi memperluas sinyal,sedangkan sectoral berfungsi menangkap dan memperkuat sinyal
44.perbedaan dari swicth dan hub
jawab dimas = switch bertugas sebagai jembatan antara client dan server,sedangkan hub bertugas untuk menghubungkan network antara dua komputer atau lebih dalam satu area
45.jelaskan tugas administrator
jawab dimas = bertugas untuk mengatur jalannya sebuah jaringan kepada client atau jaringan yg ingin dituju
46.prinsip-prinsip keamanan jaringan
jawab donny = mengatur keamanan jaringan agar tidak conflic/crash.
47.ip conflic ?
jawab donny = kesamaan ip network yg terjadi antara komputer satu dan yg lain dan terjadi putus nyambung pada jaringan.
48. fungsi ifconfig ?
jawab donny = untuk mengatasi agar tidak terjadi ip yg sama pada jaringan.
49.cara cek jaringan
jawab as'at = masuk ke google dan coba jaringan berfungsi atau tidak
50.apa yang harus dilakukan apabila jaringan undetiefield
jawab as'at = periksa ip bisa saja jaringan ip terjadi crash
51.yang dimaksud request time out
jawab as'at = request time out adalah waktu tunggu jaringan sudah habis
52. jelaskan fungsi perintah Ping !
jawab Dyah = untuk mengetahui apakah skrip yang kita buat bisa Akses ke internet atau tidak.
53. jelaskan yang dimaksud Repeater !
jawab Dyah = proses pengambilan jaringan internet yang di buat melalui sinyal Wifi.
54. jelaskan Ap Client !
jawab Dyah = service yang menerima sumber internet dari Ap server.
55. apa yang dimaksud dengan ip poll ?
jawab bella = fitur mikrotik untuk menetukan ip
56. yang dimaksud profil server ?
jawab bella = untuk mengetahui profil didalam jaringan server
57. yang dimaksud user profil ?
jawab bella = tampilan data pribadi
58.jelaskan setting nama inerface
jawab fajar = mensetting nama interface dengan masuk winbox dan pada lara new terminal dan klik "interface etehrnet set ether1 nama=publik" seperti contoh tersebut interface yang awalnya hanya ether akan berganti publik
59.setting ip addres dengan nama publik di ether 1
jawab fajar = cara mensetting ip addres dengan nama publik,caranya bisa saja dengan ketikkan di new terminal "ip address add address=...ip.. interface=publik" dengan ketikkan tersebut ether1/publik akan mempunyai ip.
60.setting ip route
jawab fajar = caranya utuk menyeting ip ruote tingal ketikka "ip route pr" apakah sudah terisi ip apa belum,kalau belum isikan dengan ketikkan "ip route add gateway=.ip.." jika sudah selesai klik "ip route pr" lagi lalu akan mempunyai ip route dan sudah slelsai.
61.jawab nomer 47 bener apa salah alasannya apa?
jawab intan = sudah benar.karena ip network yang terjadi antara komputer satu dengan yang lain terjadi putus nyambung pada jaringan
62.jawab nomer 48 benar apa salah alasannya ap?
jawab intan = salah karena untuk melihat informasi jaringan.
63.perbedaan ifconfig dengan ifconfig all.
Observasi mengenai pertanyaan diatas :
1. Pengertian isp adalah ? Internet Server Provider
2. Dns itu apa ? Domain Name System
3. Protocol itu apa ? Apa yang dimaksud provider ? Provider merupakan penyedia ataupun pemberi layanan
4. Fungsi isp ? Sebagai perantara dalam menyediakan sambungan internet
5. Fungsi network ? untuk mengintegrasikan sistem informasi dan menyalurkan arus informasi dari suatu tempat ke tempat yang lain
6. Fungsi dns ? untuk menerjemahkan nama-nama host (hostnames) menjadi nomor IP (IP address)
7. Apa yang dimaksud provider ? Provider merupakan penyedia ataupun pemberi layanan
8. Lapisan jaringan itu apa ? Lapisan jaringan atau Network layer adalah lapisan ketiga dari bawah dalam model referensi jaringan OSI
9. Komputer client ? Komputer client adalah komputer yang digunakan untuk meminta layanan tertentu dari komputer server
10. Gateway adalah ? sebuah jembatan jaringan komputer yang dapat menghubungkan 2 jaringan komputer atau lebih
11. Apa yang dimaksud interface ? Antarmuka (Interface) merupakan mekanisme komunikasi antara pengguna (user) dengan sistem
12. Apa yang dimaksud ip address ? IP Address adalah alamat atau identitas numerik yang diberikan kepada sebuah perangkat komputer agar komputer tersebut dapat berkomunikasi dengan komputer lain
13. Apa yang dimaksud firewall ? Firewall adalah sistem keamanan jaringan komputer yang digunakan untuk melindungi komputer dari beberapa jenis serangan dari komputer luar
14. Yang dimaksud router ? Router adalah sebuah alat yang mengirimkan paket data melalui sebuah jaringan atau Internet menuju tujuannya, melalui sebuah proses yang dikenal sebagai routing
15. Yang dimaksud Acces Point ? Access point adalah suatu perangkat jaringan komputer yang dapat menghubungkan peranti nirkabel dengan jaringan lokal memakai wifi
16. Fungsi penamaan interface ? agar pengguna lebih mudah dalam menentukan di interface mana kabel akan dipasang
17. Fungsi nat pada router ? untuk melakukan perubahan(Translation) dari sebuah paket data yang merubah IP Address Private menjadi Ip Address Publik dengan opsi yang dapat di pilih pada action masquerade
18. Yang dimaksud IP Public ? IP Public adalah IP yang sudah terhubung oleh internet. Karena IP Public itu, menggunakan IP dari ISP. Tetapi, IP public hanya bisa kepalanya yang sama dan ekornya harus berbeda. Ketika ekornya sama dengan IP ISP maka akan terjadi crash
19. Yang dimaksud IP Local ? IP Local adalah alamat ip yang dianggap pribadi. Dan IP ini yang biasanya digunakan dalam jaringan yang tidak terhubung ke internet atau bisa juga terhubung ke internet tapi melalui NAT
20. Yang dimaksud IP Dinamis ? IP Dynamis adalah ip yang tidak tetap bisa berubah ubah, dan ip dinamis ini di dapatkan dari router menggunakan DHCP server
21. Yang dimaksud DHCP Client ? DHCP client merupakan perangkat clinet yang melakukan operasi software (perangkat lunak) client DHCP yang terhubung (sinkronisasi) dengan DHCP server supaya menerima alamat IP, default gateway, DNS dan lainnya
22. Yang dimaksud DHCP Server ? DHCP server merupakan perangkat engine yang menyewakan alamat IP adress, default gateway, DNS dan berbagai informasi IP/TCP di komputer client
23. Yang dimaksud netmask ?Subnet mask adalah istilah teknologi Informasi yang membedakan Network ID dan Host ID atau sebagai penentu porsi Network ID dan Host ID pada deretan kode biner. Fungsi dari subnet mask sendiri adalah untuk membedakan Network ID dengan Host ID dan menentukan alamat tujuan paket data apakah local atau remote
24. Jenis-jenis jaringan ?
• LAN ( Local Area Network ) Merupakan jaringan milik pribadi dengan jangkauan satu gedung atau beberapa km saja untuk dapat memakai bersama sumber daya dan saling bertukar informasi dan memiliki konsep yang sama dengan LAN namun bedanya hanya penambahan web server pada servernya. Intranet bersifat tertutup dan keamanannya terjaga ( hanya digunakan oleh kalangan sendiri ).
• MAN ( Metropolitan Area Network ) Merupakan kumpulan LAN dengan jangkauan lebih besar yaitu satu kota. MAN dapat mencakup kantor – kantor atau perusahaan yang letaknya berdekatan. Dapat dimanfaatkan untuk keperluan pribadi atau umum dan mampu menunjang data, suara, bahkan TV kabel.
• WAN ( Wide Area Network ) Merupakan jaringan komputer dengan jangkauan daerah yang luas yaitu antar negara bahkan benua. Sifatnya tertutup dengan menggunakan jasa provider tertentu sebagai media penghubungnya.
• INTERNET Merupakan kumpulan jaringan yang terkoneksi yang dapat diakses oleh siapapun, kapanpun, dan di manapun. Sifatnya sangat terbuka dan keamannya kurang terjamin.
• WIRELES ( jaringan tanpa kabel ) Merupakan jaringan komunikasi yang dilakukan tanpa kabel yang mampu memberikan kecepatan akses lebih cepat dibanding jaringan dengan kabel. Contoh : teknologi infrared, bluetooth, modem, dll
25. Peer to peer adalah ? Peer To Peer adalah jaringan komputer dimana setiap host dapat menjadi server dan juga menjadi client secara bersamaan
26. Jaringan client server adalah ? Client Server adalah suatu bentuk arsitektur, dimana client adalah perangkat yang menerima yang akan menampilkan dan menjalankan aplikasi (software komputer) dan server adalah perangkat yang menyediakan dan bertindak sebagai pengelola aplikasi, data, dan keamanannya
27. Pengertian dari web server ? Pengertian Web server adalah sebuah software yang memberikan layanan berbasis data dan berfungsi menerima permintaan dari HTTP atau HTTPS pada klien yang dikenal dan biasanya kita kenal dengan nama web browser dan untuk mengirimkan kembali yang hasilnya dalam bentuk beberapa halaman web dan pada umumnya akan berbentuk dokumen HTML
28. Apa yang dimaksud fibar optic? Fiber optic adalah media transmisi yang terbuat dari serat kaca dan plastik yang menggunakan bias cahaya dalam mentransmisikan data.
29. Apa yang dimaksud modem ? Modem yaitu sebuah perangkat keras yang berguna sebagai alat komunikasi dua arah yang merubah sinyal digital menjadi sinyal analog atau sebaliknya untuk mengirimkan data/pesan ke alamat yang dituju
30. Fungsi NIC? Sebagai media pengirim data ke komputer lain di dalam jaringan
31. Fungsi antena omni ? untuk memperluas area coverage
32. Fungsi antena sectoral ? juga digunakan untuk Access Point to serve a Point-to-Multi-Point (P2MP) links
33. Perbedaan omni dan sectoral ? Antena Omni adalah antena jenis antena yg menerima dan memancarkan gelombang elektro magnetik dg sudut pancar 360 derajat tegak lurus ke atas.Antena Sectoral adalah Antena yang mempunyai gain jauh lebih tinggi dibanding omnidirectional antena di sekitar 10-19 dBi
34. Perbedaan switch dan hub ? Switch ialah sebuah perangkat keras yang memungkinkan terjadinya distribusi packet dataantar komputer dalam jaringan dan mampu untuk mengenali topologi jaringan di banyak layersehingga packet data dapat langsung sampai ke tujuan.Sedangkan Hub ialah perangkat jaringan yang sederhana. Hub tidak mengatur alur jalannya data di jaringan, jadi setiap packet data yang melewati Hub akan dikirim (broadcast) ke semua port yang ada hingga packet data tersebut sampai ke tujuan. Hal tersebut dapat membuat hub menjadi collisions dan memperlambat jaringan. (Hub juga sering dikenal dengan nama repeater)
35. Jelaskan tugas administrator ? Sebagai petugas yang memastikan keamanan jaringan (security)
36. Prinsip keamanan jaringan ? Confidentiality, Integrity , Availability, Authentication
37. Ip conflict ? ip yang sama dan berada dalam satu jaringan yang menyebabkan salah satu atau mungkin kedua ip tidak bisa terhubung/beroperasi
38. Fungsi inconfig ? untuk menampilkan informasi berupa ip address, netmask,dan default gateway
39. Cara cek jaringan ? masuk ke google dan coba jaringan berfungsi atau tidak
40. Apa yang harus dilakukan apabila jaringan undertiefield ? silahkan disconnect dahulu,CONTROL PANEL, terus pilih NETWORK AND INTERNET,
41.Yang dimaksud request time out ? adalah ketika komputer server tidak merespon permintaan koneksi dari client setelah beberapa lama (jangka waktu timeout bervariasi)
42. Jelaskan fungsi perintah ping ?
•Melakukan pengecekan mengenai troubleshooting pada jaringan komputer
•Melakukan cek mengenai kualitas koneksi jaringan. Setelah mengirim ping nanti akan muncul statistik paket lost. Apabila paket lost 0 = nol% yang berarti bagus.
•Time pada ping menggambarkan ketersediaan bandwidth. Apabila bandwidth habis maka statistik Time akan makin besar. Umumnya ISP akan menyediakan bandwidth untuk ping secara khusus.
•Untuk mengetahui status up atau status down komputer pada jaringan.
•Melakukan monitoring “status available” kompiter pada jaringan.
•Mengetahui respon komunikasi pada suatu jaringan.
43. Jelaskan yang dimaksud repeater ? Repeater adalah Suatu perangkat yang dipasang di titik-titik tertentu dalam jaringan untuk memperbarui sinyal-sinyal yang di transmisikan agar mencapai kembali kekuatan dan bentuknya yang semula, guna memperpanjang jarak yang dapat di tempuh
44. Jelaskan AP client ? Mode AP Client merupakan mode AP yang dijadikan client dari AP utama. Jadi AP utama akan memiliki hubungan dengan AP client secara langsung, karena perannnya sebagai AP Client maka tidak ada host yang bisa melakukan koneksi langsung ke AP client sehingga hanya port-port LAN saja yang bisa bekerja
45. Apa yang dimaksud dengan ip pool ? IP Pool Mikrotik adalah salah satu fitur pada Mikrotik yang berfungsi untuk menentukan range (rentang) IP Address yang dapat digunakan pada DHCP Server maupun koneksi point-to-point (ppp). IP Pool mengelompokkan IP Address untuk keperluan lanjutan, seperti pemberian IP Address kepada client
46. Yang dimaksud profil server ? adalah bagian dari arsitektur IoP yang lebih luas. Secara konseptual, ia menyediakan dua layanan penting berikut untuk Aplikasi Orang ke Orang
47. Yang dimaksud user profil ? adalah tampilan visual data pribadi yang terkait dengan pengguna tertentu, atau lingkungan desktop yang disesuaikan
48. Jelaskan setting nama interface ? masuk mikrotik lalu new terminal kemudian ketikan " interface ethernet set sether1 name=public"
49. Setting IP Address dengan nama public ether1 ? masuk mikrotik lalu new terminal ketikan "ip address add address=192.168.*. interface=public"
50. Setting IP route ? ketikan "ip route add gateway=(masukan ip sumber)
51. Apa yang dimaksud Request time out ? Request Time Out adalah ketika Komputer server tidak merespon permintaan koneksi dari client setelah beberapa lama (jangka waktu timeout bervariasi). Biasanya terjadi karena adanya firewall, koneksi rendah dan koneksi terputus atau tidak terkoneksi.
52. Jelaskan fungsi perintah Ping ! PING adalah sebuah tool yg digunakan untuk mengecek konektivitas antar satu komputer dengan lainnya, Hal ini dilakukan dengan mengirim sebuah pesan Internet Control Message Protocol (ICMP) kepada IP Address yang hendak diujicoba konektivitasnya dan menunggu respon darinya
53. Perbedaan ifconfig dengan ifconfig all ? ip config adalah tool pada Command prompt yang digunakan untuk melihat informasi jaringan atau informasi IP yang terpasang di Network adapter, fungsi lain dari perintah ipconfig untuk menset ulang jaringan, terutama yang menggunakan jaringan dengan DHCP. Sedangkan ipconfig /all, untuk menampilkan informasi detail tentang konfigurasi jaringan, termasuk Info DHCP server dan mac Address.
Note : Untuk pertanyaan yang benar atau tidak, itu jawabannya sudah hampir benar. Dan yang membenarkan jawaban mereka pun sama hampir benar dan ada yang benar
Tidak ada komentar:
Posting Komentar